Danramil 1405-07 dan Camat Tanete Rilau Hadiri Serbuan Vaksinasi di Desa Lalabata

    Danramil 1405-07 dan Camat Tanete Rilau Hadiri Serbuan Vaksinasi di Desa Lalabata

    BARRU - Komandan Koramil (Danramil) 1405-07/T. Rilau Kapten Inf. Agus Salim SH., bersama Camat Tanete Rilau, Akmaluddin S.STP. M.Si., meninjau langsung pelaksanaan Serbuan Vaksinasi "TNI Bersama Rakyat" untuk dosis 1 dan dosis 2 di Dusun Lalabata, Desa Lalabata, Kecamatan Tanete Rilau, Kabupaten Barru, Jumat pagi (7/1/2022).

    Selain Danramil dan Camat Tanete Rilau pelaksanaan vaksinasi dengan tetap mematuhi Protokol Kesehatan ini juga turut dihadiri oleh Pabung Kodim Parepare Mayor Inf. Halik, Batituud Koramil 1405-07/Tanete Rilau/P.Care Serma Arhang Staf dan Babinsa Koramil 1405-07/Tanete Rilau, Kepala Desa Lalabata Herman Tamrin S.Pd., Bhabinkamtibmas Polsek Tanete Rilau Aiptu Abd. Hamid Sakka, SH., Pers TUUD Kodim 1405/Parepare Kopda Suyatno, Staf Ter Kodim 1405/Parepare Kopda Hartono, Operator Staf Ops Kodim 1405/Parepare/P.Care Praka Mirzan, Kepala Dusun Lalabata Faisal Hatta dan Staf Desa Lalabata.

    Danramil 1405-07/Tanete Rilau Kapten Inf. Agus Salim mengatakan, peserta vaksinasi yang terdaftar adalah sebanyak 70 orang.

    "Dosis 1 sebanyak 44 orang, dosis 2 sebanyak 16 orang sementara Lansia 10 orang, dosis 1 sebanyak 9 orang dan dosis 2 sebanya 1 orang", terang Danramil.

    Sementara ditempat yang sama, Camat Tanete Rilau Akmaluddin S.STP. M.Si., menjelaskan bahwa dengan pelaksanaan vaksinasi serentak secara terus menerus, maka persentase capaian vaksinasi bisa 100 persen.

    "Kita optimis dengan sinergitas seluruh stakeholder vaksinasi di Kecamatan Tanete Rilau bisa mencapai 100 persen", pungkasnya.

    (Red)

    Muh. Ahkam Jayadi

    Muh. Ahkam Jayadi

    Artikel Sebelumnya

    Polres Barru Gelar Serah Terima Jabatan...

    Artikel Berikutnya

    Babinsa Serka Bahtiar dan Sekdes Tellumpanua...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Polri TV: Transparan - Informatif - Terpercaya
    PERS.CO.ID: Cara Baru Bermedia!
    Dampak Penahanan Ijazah karena Syarat TOEFL pada Motivasi Mahasiswa
    DPRD Barru Gandeng Dekanat Sindycat Consultan,  Kaji Naskah Akademik Ranperda
    Gabungan Komisi DPRD Barru, RDP Soal Tambang Terdampak Sosial

    Ikuti Kami